Daftar Blog Saya

Sabtu, 17 Oktober 2015

GULAI LOKAN DAN PAKU KULINER KHAS KABUPATEN MUKOMUKO

GULAI LOKAN DAN PAKU KULINER KHAS KABUPATEN MUKOMUKO

Foto0127Untuk  masyarakat kabupaten Mukomuko,tidak ada yang tidak mengenal gulai lokan dan paku/pakis.
Lokan (Polymesoda) adalah sebangsa kerang yang hidup di dasar sungai,sedangkan paku  (Cycas sp) tumbuhan pakis yang tumbuh di pinggir sungai atau siring.Masyarakat Mukomuko lebih mengenal pakis dengan nama paku.
Gulai lokan paku atau pakis hampir di gemari oleh seluruh masyarakat Mukomuko rasanya lezat dengan bumbu bercita rasa pedas.Bila Anda ingin mencoba memasak gulai lokan paku,pastikan  lokan yang Anda beli masih dalam keasdaan hidup dan sudah besar ,biasanya lokan yang baru diambil
mampu bertahan hidup tanpa direndam air selama 2 hari saja,namun bila Anda belum mau mengolahnya lokan bisa Anda rendam dengan air tawar.Lokan akan bertahan hidup cukup lama hanya daging lokan akan sedikit mengecil atau kurus.Jadi bila Anda membeli lokan sebaiknya segera diolah.
Tidak seperti pada lokan, pucuk paku atau pakis  harus dipilih yang masih muda namun harus menunggu sedikit layu agar kandungan getahnya berkurang.
Berikut ini resep membuat gulai lokan campur paku
Bahan-bahan
–         2 ikat paku/pakis
–         ¼ kg Lokan yang sudah dibersihkan
–         3 sdm cabe halus
–         4 siung bawang merah
–         2 siung bawang putih
–         2 ruas lengkuas
–         1 ruas jahe
–         1 ruas kunyit
–         1 iris asam kandis
–         2 lembar daun salam
–         1 batang serai
–         200 cc santan kental
–         Minyak untuk menumis
–         Air secukupnya
Cara Memasak
Potong-potong sayuran paku sesuai selera serta cuci bersih lokan yang sudah diambil dari cangkangnya,tiriskan.
Giling halus semua bumbu kecuali daun salam dan serai dimemarkan,
tumis semua bumbu sampai harum lalu masukan lokan,daun salam dan serai aduk sampai lokan tertutup bumbu.Tuangkan santan dan air secukupnya,biarkan mendidih hingga lokan hampir masak,Lalu masukan sayuran paku masak hingga sayuran lunak,terakhir masukan asam kandis, garam dan sedikit penyedap rasa.
Gulai lokan dan paku sudah bisa Anda nikmati bersama nasi putih hangat
https://rgbsfm.wordpress.com/2013/09/22/gulai-lokan-dan-paku-kuliner-khas-kabupaten-mukomuko/

5 komentar: